March 29, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Presdir Astra: Ekspor Indonesia Harusnya Bisa Lebih Besar

IVOOX.id, Jakarta - Presiden Direktur PT Astra International Tbk, Prijono Sugiarto, meyakini nilai maupun volume ekspor Indonesia bisa lebih besar lagi dari realisasi saat ini mengingat potensi ekspor yang dimiliki Indonesia masih bisa jauh lebih besar.

"Ekspor Indonesia hanya sekitar 170 miliar dolar AS per tahun, padahal ini masih bisa ditingkatkan," kata Prijono Sugiarto dalam acara kunjungan lapangan ke Industri Kecil Menengah (IKM) Mitra Usaha Astra Ventura dan acara talkshow di PT Sagateknindo Sejati di Karawang, Jawa Barat, Selasa (16/10).

Ia membandingkan dengan pencapaian ekspor Singapura yang menembus angka sekitar 370 miliar dolar AS per tahun, padahal populasinya jauh lebih sedikit dibandingkan Indonesia.

Menurut dia, Indonesia memiliki potensi yang besar serta dipastikan bisa mengekspor jauh lebih banyak bila produk ekspor nasional memiliki nilai tambah yang tinggi, sehingga harus disiasati dengan baik.

Presdir Astra International mengemukakan sebanyak 454 IKM binaan Astra Ventura diharapkan semuanya bisa mengekspor sehingga ketergantungan Indonesia terhadap dolar semakin menurun, demikian dilansir Antara.

Sebelumnya, Peneliti Center for Indonesian Policy Studies (CIPS) Assyifa Szami Ilman menginginkan pemerintah agar mendorong transaksi perdagangan internasional dengan mata uang alternatif selain dolar AS.

"Melemahnya nilai tukar rupiah harus ditahan dengan berbagai upaya. Salah satunya adalah perlunya pemerintah mendorong transaksi perdagangan internasional dengan menggunakan mata ulang alternatif," kata Ilman, Jumat (12/10).

Menurut dia, hal tersebut diperlukan untuk mengurangi beban perekonomian nasional, terlebih nilai tukar rupiah secara terus menerus hingga menembus angka Rp15.000 per dolar AS tidak dapat dipungkiri sudah menekan perekonomian Indonesia.

0 comments

    Leave a Reply