March 29, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

PGAS Diminta Bangun 26.000 Sambungan Jaringan Gas Bumi untuk Rumah Tangga

iVooxid, Jakarta – Pemerintah melalui Surat Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (Kepmen ESDM) Nomor 8086 K/12/- MEM/2016 meminta PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) untuk membangun 26.000 sambungan jaringan pipa gas ke konsumen rumah tangga dari total 56.432 sambungan.

Dalam keterangan tertulis, Jumat (13/01/2017), Dilo Seno Widagdo, Direktur Pengembangan Infrastruktur dan Teknologi PGAS, mengungkapkan, pembangunan 26.000 sambungan jaringan pipa gas tersebut akan dibangun PGAS di Kabupaten Musi Banyuasin, Bandar Lampung, DKI Jakarta dan Mojokerto.

“Saat ini, kami sedang memperluas pemanfaatan gas bumi melalui 4.000 sambungan jaringan gas ke konsumen rumah tangga di Batam, Kepulauan Riau. Itu dilakukan secara bertahap melalui penugasan pemerintah sejak 2016 lalu. Penyaluran gas tersebut membutuhkan pipa sepanjang 55 kilometer,” tulis Dilo Seno Widagdo.

Sementara itu, IGN Wiratmaja Puja, Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, mengemukakan, setiap tahun pemerintah terus menganggarkan pembangunan jaringan pipa gas bumi untuk mengurangi subsidi pada konsumsi gas elpisi kemasan tiga kilogram untuk konsumen rumah tangga.

“Semakin banyak jaringan pipa gas bumi rumah tangga dibangun, kita dapat menghemat subsidi elpiji. Kemudian, kita jadi bisa mengurangi impor elpiji. Saat ini, 67% elpiji masih diimpor,” imbuhnya.[abr]

0 comments

    Leave a Reply