October 1, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Pertamina Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Jelang Nataru

IVOOX.id - Menjelang periode natal dan tahun baru (nataru) 2023/2024 PT Pertamina (Persero) memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) dan LPG. Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengaku sudah memastikan ketersediaan BBM maupun LPG 3 kg untuk 21 sampai 26 hari di masa nataru.

"Bagaimana mengamankan Natal dan Tahun Baru. Kami pastikan stok di kita 21-26 hari dengan nilai idle money yang kami perlu tahan di inventory US$ 7,5 miliar untuk menjaga keamanan pasokan, kami pastikan berjalan lancar," kata Nicke dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR, Jakarta, Selasa (21/11/2023).

Di samping itu, Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan juga membeberkan sejumlah upaya yang tengah disiapkan Pertamina menjelang nataru. Pihaknya mempersiapkan empat program yang akan direalisasikan.

"Untuk pasokan dan distribusi BBM dan LPG menjelang natal dan tahun baru 2024, kami memprogramkan ada empat bagian, empat pilar besar yang pertama adalah layanan energi, layanan remote area, layanan promosi dan layanan tambahan," katanya.

Riva mengatakan untuk layanan energi, Pertamina melakukan inspeksi kelayakan pada seluruh sarana dan prasarana Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM). Baik pipa tangki untuk dapat menampung dan juga mendeliver bahan bakar minyak dan juga LPG ke fasilitas-fasilitas yang tersebar di 7.400 SPBU, lalu 667 SPBE.

"Kami juga mengerahkan 391 motoris yang nanti akan berada dan juga melakukan pelayanan di jalan-jalan tol untuk menghindari kemacetan, serta melakukan maksimal stok untuk Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU), lalu juga 23 terminal LPG," lanjutnya.

Sementara untuk di layanan daerah terpencil, Pertamina juga akan menyiapkan stok mulai dari H-14 atau dua minggu sebelum puncak arus mudik nataru.

"Nah, untuk layanan promosi kami juga melakukan promosi untuk promo pembelian BBM. Lalu untuk layanan tambahan yang juga kita siapkan dan siagakan di jalan-jalan tol atau bebas hambatan adalah layanan kesehatan," katanya.

Reporter: Rinda Suherlina

0 comments

    Leave a Reply