June 30, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

OTT KPK Diduga Tangkap Para Pejabat AP II

IVOOX,id, Jakarta - Operasi tangkap tangan (OTT) kembali dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kali ini giliran sejumlah pejabat PT Angkasa Pura II (AP II) yang terciduk.

OTT terhadap pejabat BUMN itu dikonfirmasi oleh Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan, Kamis (1/8) dini hari. Ia menyatakan penangkapan terkait transaksi dengan perusahaan BUMN lainnya yang saat ini sedang mengerjakan proyek dengan AP II.

Menurut kantor berita Antara, barang bukti sementara yang diamankan adalah uang dalam bentuk dolar Singapura yang setara sekitar Rp1 miliar.

Sebagian pihak yang tertangkap telah diamankan ke KPK dan sedang menjalani pemeriksaan.

Informasi lebih lanjut, kata Basaria, akan disampaikan nanti setelah pemeriksaan selesai sekitar 24 jam setelah penangkapan, untuk melihat status hukumnya.

0 comments

    Leave a Reply