May 2, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Musim 2018 Jadi Musim Terburuk Rossi

 

IVOOX.id, Valencia - Musim 2018 menjadi musim terburuk bagi pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi menyusul kegagalan pembalap asal Italia itu yang tak pernah meraih kemenangan.

Pembalap berusia 39 tahun ini menyudahi musim antiklimaks. Di MotoGP Valencia yang berlangsung basah, Minggu (18/11), “The Doctor” memulai balapan di posisi ke-16 tapi sempat menyodok ke barisan depan.

Kondisi trek yang terlalu basah sempat membuat red flag dikibarkan. Namun, setelah restart Rossi justru jatuh sehingga finis di peringkat ke-13. Dengan demikian, Rossi membukukan lima podium dalam 18 balapan untuk finis ketiga dengan 195 poin. Namun, Rossi gagal mempertahankan tren meraih setidaknya sekali kemenangan dalam semusim selama membela Yamaha. Kemenangan terakhir Rossi bersama Yamaha terjadi di Assen, Belanda 2017.

“Buruk sekali. Sayangnya aku tidak pernah menang di tahun ini, namun dalam dua balapan terakhir aku bisa bersaing di lintasan basah maupun kering. Aku akan mengevaluasi di jeda musim dingin," ujar Rossi dilansir Speedweek, Senin (19/11). (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply