March 29, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Metallica Turut Peduli dengan Korban Kebakaran California

 

IVOOX.id, California - Lewat Yayaysan All Within My Hands band thrash metal, Metallica, menyumbangkan dana sebesar 100.000 dollar AS atau sekitar 1,46 miliar rupiah untuk membantu upaya pemadaman kebakaran hutan di wilayah California, Amerika Serikat (AS).

Seperti diketahui, kebakaran hutan yang terjadi di California Utara dan Selatan itu sejauh ini sudah memakan korban tewas sedikitnya 63 orang dan membakar ratusan ribu hektare lahan.

Secara resmi, Metallica pun mengimbau kepada segenap penggemarnya di AS untuk memberikan dukungannya. "Sedih sekali masyarakat di California mengalami kebakaran hutan yang secara historis menghancurkan bagian utara dan selatan negara," tulis Yayasan Metallica dalam pernyataannya, baru-baru ini.

Band yang digawangi oleh James Hetfield (vokal/gitar), Kirk Hammett (gitar), Lars Ulrich (drum), dan Robert Trujillo (bass) ini melalui yayasannya telah mendonasikan sumbangannya bagi kedua yayasan lain. Yayasan All Within My Hands memberikan donasi sebesar 50.000 dollar AS masing-masing kepada Yayasan North Valley Community dan juga Yayasan Departemen Pemadam Kebakaran Los Angeles.

Kedua lembaga ini pun sudah memberikan pelayanan kepada para korban di pusat-pusat evakuasi dan bantuan lain yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat di sana. Melalui yayasan itu, band pelantun lagu "Master of Puppets" ini berharap dapat membantu para korban dan juga meringankan beban masyarakat di sana. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply