May 7, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Menteri Siti: Perubahan Iklim masih Jadi Prioritas

IVOOX.id, Jakarta - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar menyebut isu perubahan iklim masih menjadi prioritas dunia untuk terus diperbaiki.

Siti bilang disetiap event internasional yang banyak digelar isu perubahan iklim selalu dibawa-bawa, tak terkecuali dalam event yang baru di gelar di Bali kemarin yakni pertemuan tahunan International Monetary Fund (IMF) dan World Bank (WB).

"Isu perubahan iklim masih menjadi prioritas dunia. Isu ini tidak berhenti dibahas dalam forum-forum dunia termasuk forum IMF-World Bank yang baru saja berlangsung di Bali yang mana Bapak Presiden juga menyelipkan isu perubahan iklim dalam acara tersebut," kata Siti dalam acara 'Hari Aksi Pengendalian Perubahan Iklim (HAPPI) 2018' di Kementerian LHK, Jakarta, Rabu (24/10/2018).

Dalam acara HAPPI ini, politisi Partai Nasdem ini juga bilang bahwa kegiatan yang dilakukan memiliki topik beragam yang juga dihadiri oleh elemen kunci keberhasilan dalam upaya menahan kenaikan suhu bumi.

Salah satunya adalah dengan terus mengarusutamakan isu perubahan iklim hingga ke tingkat tapak. Salah satunya dengan terus memberdayakan Program Kampung Iklim (Proklim). Saat ini sudah ada 1.200 Proklim di seluruh Indonesia.

Sementara itu, dalam acara pembukaan HAPPI, KLHK memberikan penghargaan kepada 137 pembina dan Proklim di tingkat provinsi, kabupaten, kota dan kelurahan/RW.

Informasi saja, selama kurun waktu 2016, 2017 dan 2018 dimana pantauan hotspot dan kejadian karhutla menurun signifikan berkat aksi nyata untuk melakukan perubahan iklim.

"Hasil nyata ini telah mendapat apresiasi dari negara-negara di tingkat regional maupun internasional," kata Siti.

0 comments

    Leave a Reply