Lima Sektor Merah, IHSG Berakhir Turun 0,14% di Jeda Siang
IVOOX.id, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik melemah pada akhir sesi I perdagangan hari ini, Senin (28/1), dengan penurunan 0,14% atau 8,88 poin ke level 6.473,96.
Pada perdagangan Jumat (25/1), IHSG ditutup menguat 0,25% atau 16,19 poin di level 6.482,84.
IHSG sebelumnya sempat bergerak di zona hijau setelah dibuka menguat 0,09% atau 6,06 poin ke level 6.488,91, sebelum akhirnya berbalik melemah. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak di level 6.472,41 – 6.501,09.
Lima dari sembilan sektor menetap di zona merah, dengan pelemahan terdalam dialami sektor infrastruktur yang turun 1,21% dan aneka industri yang melemah 0,92%. Adapun sektor industri dasar paling tajam sebesar 1,89%. Sebanyak 197 saham menguat, 186 saham melemah, dan 244 saham stagnan dari 627 saham yang diperdagangkan.
Dari indeks Kompas100, lima emiten yang menjadi top gainers adalah JPFA (9,54 persen), MEDC (8,93 persen),BHIT (8,33 persen),INDY (7,88 persen),dan BMTR (6,14 persen). Sementara emiten yang stagnan nilai sahamnya adalah TOPS, BBRI, BIPI, WTON,dan UNTR. Kemudian emiten yang melemah paling tajam adalah POOL (-10,86 persen),TINS (-5,26 persen),LEAD (-4,41 persen),TARA (-3,93 persen), dan CTRA (-3,06 persen.
Untuk emiten teraktif yaitu BMRI dengan mencatatkan nilai perdagangan sebesar Rp186,10 miliar, BBCA Rp94,64 miliar, TINS Rp93,73 miliar, TRAM Rp78,24 miliar dan ANTM Rp73,79 miliar. Dari market statistik, investor dominan melakukan aksi jual saham (nett sell) senilai Rp261,57 miliar dengan volume perdagangan sebanyak 970.601 lot.
0 comments