March 28, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Lagi, Surabaya Operasikan Bus Tingkat

IVOOX.id, Surabaya-  Kota Surabaya mengoperasikan  bus tingat dengan rute baru  di wilayah Surabaya timur dan barat. Bus tingkat bantuan Bank Mayapada ini untuk melayani  mahasiswa  Unair, ITS dan Unesa

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Surabaya Irvan Wahyu Drajad, di Surabaya, Jumat (13/7), mengatakan bus tingkat dengan kapasitas sekitar 71 penumpang itu melayani rute barat timur dengan jarak kurang lebih 31 km. "Bila terlalu panjang akan dipecah dua, dari Unesa ke Joyoboyo atau Joyoboyo ke ITS," katanya, seperti dilansir Antara.

Bus yang diserahterimakan Kamis (12/7) dari Bank Mayapada dan Pemkot Surabaya, Kamis (12/7) ini  akan diuji coba Agustus 2018, "Rencana Agustus mendatang, kami operasionalkan," kata Irvan.

Mengingat bus tingkat ini masih berplat merah, Irvan mengatakan setiap penumpang tidak dikenakan biaya. Cukup membayar dengan sampah plastik sebagai bentuk edukasi bagi masyarakat mengurangi bahaya polusi sampah plastik di Surabaya. "Sistemnya tidak jauh berbeda dengan Bus Suroboyo," kata Irvan.

Adapun penambahan jumlah armada bus yang akan dilakukan Dishub hingga Desember sebanyak 14 bus dengan perincian 10 bus low deck (Bus Suroboyo) dan 4 bus sekolah. "Ini dilakukan untuk menurunkan angka kecelakaan dan kemacetan di Surabaya," katanya.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebelumnya mengatakan bus tingkat tersebut memang untuk umum, tapi lebih diperuntukkan untuk tiga perguruan tinggi besar dengan harapan mengurangi tingkat kecelakaan."Kan sayang, tinggal memetik hasil selama kuliah tiba-tiba kecelakaan," ujarnya

0 comments

    Leave a Reply