October 5, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Konsumsi Buah-buahan Ini Dapat Mencegah Stroke, Salah Satunya Semangka

IVOOX.id, Jakarta - Stroke adalah suatu kondisi dimana aliran darah yang menuju ke otak terhambat, dan ini menjadi salah satu penyebab kematian terbanyak di Indonesia.

Untuk mencegah Stroke menyerang anda, ternyata dengan mengonsumsi buah ini bisa mengurangi penghambatan darah.

Jika faktor penyebab terhambatnya darah bisa diatasi, penyakit stroke dimungkinkan tidak akan menghampiri anda. buah-buahan ini selain mudah didapat, ternyata dapat mencegah penyakit stroke

1. Alpukat

Vitamin E yang terkandung pada buah ini (alpukat) berguna untuk mencegah oksidasi kolestrol dan potasium.

Buah Alpukat dapat mengurangi kolestrol jahat serta meningkatkan kolesterol baik, sehingga dapat membantu membersihkan pembuluh darah yang menyebabkan stroke.

2. Semangka

Kandungan adenosine dapat membantu memperlebar pembuluh darah. Pembuluh darah yang melebar, dapat melancarkan aliran darah dapat yang menuju ke jantung.

Oleh sebab itu, mengonsumi semangka secara tidak berlebihan dapat mencegah terserang penyakit stroke.

3. Anggur Merah

Kandungan antioksidan pad anggur merah sangat penting bagi kesehatan karena dapat mengurangi timbunan lemak dalam pembuluh darah

Anggur merah dapat meningkatkan kadar oksida nitrat dalam darah.

Untuk diketahui, oksida nitrat merupakan proses yang membantu melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan sirkulasi darah.

4. Jambu biji

Kandungan fitonutrien pada jambu biji dapat mencegah stroke, karena antioksidan tersebut sangat berguna bagi kesehatan jantung, mengonsumsi jambu biji secara tidak berlebihan dapat menambah antiokidan pada tubuh, sehingga tubuh lebih sehat dan terhindar dari serangan penyakit stroke

5. Kentang

Kandungan kalium pada kentang dapat mendorong vasodilatasi, atau pelebaran pembuluh darah. Kalium, kalsium, dan magnesium semuanya ada dalam kentang. Ini dapat menurunkan tekanan darah secara alami.

6. Ubi Jalar

Kandungan kalium pada ubi jalar dapat membantu melebarkan pembuluh darah, sehingga aliran darah yang menuju jantung menjadi lancar.

Mengonsumsi ubi jalar secara teratur dan tidak berlebihan akan membantu mencegah serangan jantung atau stroke.

0 comments

    Leave a Reply