May 17, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Kiki Bertens Juarai Korea Terbuka

 

IVOOX.id, Seoul - Kiki Bertens menunjukkan kemampuannya untuk melewati petenis Australia Ajla Tomljanovic di final Korea Terbuka pada Minggu (23/9), dan tetap menjaga jalur dia untuk mendapat tempat di turnamen musim penutup WTA Finals dengan tiga gelar dia tahun ini.

Bermain di final keempat dia di tahun 2018, petenis putri unggulan keempat asal Belanda itu merebut enam gim terakhir untuk menang 7-6(2) 4-6 6-2 dalam pertandingan yang memakan waktu dua jam 24 menit itu.

“Jujur ini perasaan yang hebat, bisa memegang tropi merasa spesial, tahun lalu saya memenangi gelar ganda namun gelar yang ini perasaan lebih baik," kata Bertens setelah menerima piala ajang WTA International itu.

Bertens mengawali pekan dengan berada di peringkat kedelapan di WTA Finals, namun posisi dia diambil alih oleh mantan petenis nomor satu dunia Karolina Pliskova yang memenangi tingkat turnamen lebih tinggi di Tokyo awal Minggu, para pemain posisi delapan besar langsung lolos kualifikasi ke Singapura.

Petenis Ceko Pliskova mengalahkan petenis Jepang Naomi Osaka 6-4 6-4 di final turnamen Pan Pacific Open untuk naik dari posisi sembilan. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply