October 11, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Kenali Ganguan Bipolar dan Gejalanya

IVOOX.id, Jakarta – Gangguan bipolar adalah gangguan mental yang ditandai dengan perubahan emosi yang drastis. Seseorang yang menderita bipolar akan merasakan gejala mania yaitu bisa sangat senang dan atau depresif perasaan sangat terpuruk.

Kabar tentang Medina Zein tertangkap kasus narkoba, ia pun mengaku bahwa dirinya mengidap penyakit Bipolar type 2 sama seperti yang diidap atau dialami oleh marshanda.

Faktor risiko seseorang dapat menderita gangguan bipolar karena:

1. Mengalami stres berat

2. Trauma

3. Kecanduan akan minuman beralkohol atau obat-obatan terlarang

4. Memiliki riwayat keluarga dekat (keluarga atau saudara yang mengidat gangguan bipolar).

Gangguan Bipolar biasanya ditandai dengan perubahan emosi secara drastis misalnya :

1. Dari sangat bahagia menjadi sangat sedih

2. Dari percaya diri menjadi pesimis

3. Dari bersemangat menjadi malas beraktivitas.

Pada setiap fase emosi bisa berlangsung dalam hitungan minggu ataupun bulan. Tidak hanya orang dewasa saja, anak juga bisa terkena gangguan bipolar lho.

Penyebab gangguan bipolar dari beberapa ahli berpendapat bahwa kondisi ini disebabkan oleh ketidakseimbangan neurotransmitter atau zat pengontrol fungsi otak.

Biasanya dalam gejala lainnya juga terdapat dua fase yaitu fase maniak (naik) dan depresi (turun), seperti yang sudah dijelaskan diatas tentang perubahan emosi. Rata-rata seseorang yang mengidap bipolar terkadang terlihat lebih semangat, enerjik, dan bicara cepat, jika berada di emosi turun akan ditandai dengan sedih, letih, lesu, hilangnya minat / semangat.

0 comments

    Leave a Reply