May 4, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Kemenangan di Australia Terbuka Antar Jojo Gusur Ginting di Ranking BWF

 

IVOOX.id, Jakarta - Keberhasilan tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, menjuarai Australia Open akhir pekan lalu ikut menaikkan peringkat BWF pemain yang akrab disapa Jojo tersebut.

Jojo kini menjadi tunggal putra Indonesia berperingkat tertinggi menggeser Anthony Sinisuka Ginting yang dikalahkan Jojo di final Australia Terbuka 21-17, 13-21, dan 21-14 akhir pekan lalu

Dalam daftar ranking terbaru BWF yang dirilis Selasa malam, Jonatan menempati peringkat ketujuh atau naik satu peringkat dibanding pekan lalu. Ini menjadi ranking terbaik Jonatan sepanjang kariernya di kancah bulutangkis dunia.

Sementara itu, Anthony yang menjadi runner up di Australia Terbuka harus rela bertukar tempat dengan Jojo, rival sekaligus sahabat kentalnya itu.

Ginting tergelincir satu peringkat ke posisi kedelapan atau persis satu strip di bawah Jojo. Selain pertukaran posisi Jojo dan Ginting, secara umum tidak ada perubahan berarti dari peringkat BWF para pemain Indonesia usai Australia terbuka, mengingat turnamen berhadiah 150 ribu dolar AS tersebut hanya level menengah.

Berdasarkan rilis BWF, rangking pertama tunggal putra masih diduduki Kento Momota dari Jepang dengan 111.118 poin, diikuti secara berturut-turut Shi Yu Qi dari China dengan 90.661 poin. Kemudian  Viktor Axelsen dari Denmark dengan 79.438 poin,  Chou Tien Chen (Chinese Taipei) 79.118 poin, . Chen Long (China) 75.840 poin, Son Wan-ho (Korsel) 67.910 poin, Jonatan Christie (Indonesia) 66.188 poin,  Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) 66.012 poin, Kidambi Srikanth (India) 63.140 poin, Kenta Nishimoto (Jepang) 58.533 poin.

Di tunggal putrid, peringkat pertama ditempat Tai Tzu Ying (Chinese Taipei) 96.625 poin, Chen Yu Fei (China) 90.365 poin, Nozomi Okuhara (Jepang) 90.336 poin, Akane Yamaguchi (Jepang) 86.730 poin,  Pusarla V. Sindhu (India) 78.784 poin, He Bing Jiao (China) 75.920 poin, Ratchanok Intanon (Thailand) 73.085 poin, Carolina Marin (Spanyol) 70.000 poin, Saina Nehwal (India) 69.017 poin, Sung Ji-hyun (Korsel) 58.870 poin. Adapun Gregoria Mariska Tunjung dari Indonesia peringkat ke-14 dengan 52.110 poin dan Fitriani rangking 30 dengan 38.614 poin.

Ganda putra ranking pertama ditempat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dengan 102.153 poin, diikuti Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) 85.473 poin, Li Jun Hui/Liu Yu Chen (China) 84.910 poin, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) 76.457 poin, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) 71.573 poin, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) 70.515 poin, Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (China) 69.657 poin, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) 66.159 poin,  Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei) 61.520 poin, Liao Min Chun/Su Ching Heng (Chinese Taipei) 58.346 poin.

Ganda putri peringkat pertama Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) 99.733 poin, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) 96.452 poin, Misaki Martsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) 89.972 poin, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) 88.810 poin, Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) 81.995 poin, Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korsel) 69.330 poin, Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto (Jepang) 66.250 poin, Du Yue/Li Yin Hui (China) 65.799 poin, Jongkolphan Kittiharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) 63.207 poin, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria) 61.900 poin.

Ganda campuran ranking pertama ditempati Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) 114.102 poin, Wang Yilyu/Huang Dong Ping (China) 95.262 poin, Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) 81.493 poin,  Dechapol Puvaranukroh/Sapsiree Taerattanacha (Thailand) 77.933 poin, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) 71.590 poin, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) 62.871 poin, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) 61.427 poin, Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) 59.416 poin, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) 58.338 poin, Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) 57.242 poin.

0 comments

    Leave a Reply