April 20, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Kalla Kembali ke Tanah Air Dari Kunjungan ke Swiss

IVOOX.id, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla tiba di Tanah Air usai melakukan rangkaian kunjungan kerja di Paris, Prancis dan Jenewa, Swiss.

Antara melaporkan dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Wapres bersama Ibu Mufidah Jusuf Kalla dan rombongan mendarat pada pukul 15.20 WIB usai menempuh penerbangan selama 8 jam 38 menit dari tempat transit di Bandara Hamad, Doha.

Saat di Doha, Wapres juga menyempatkan buka puasa bersama dengan beberapa diaspora Indonesia.

Kemudian, usai melakukan solat tarawih, Wapres mengunjungi pusat perbelanjaan di Doha Festival.

Sementara itu, dalam sambutannya saat buka puasa bersama, Wapres menyampaikan keyakinannya akan keamanan di Indonesia pasca-Pemilu 2019.

"Jadi tenang-tenang saja, tidak akan, Insya Allah seperti tahun-tahun sebelumnya walaupun mendengarkan hasil akhir menegangkan, Insya Allah akan berjalan biasa-biasa saja, apalagi partai-partai lebih tenang. Jadi, Tanah Air kita Insya Allah aman," kata JK, dikutip Antara.

Wapres telah melakukan kunjungan kerja ke Paris, Prancis menghadiri KTT Paris: The Christchurch Call to Action” serta Dinner Tech for Good Summit membahas upaya dunia digital menanggulangi radikalisme.

Sementara, saat di Jenewa, Swiss, Wapres menyampaikan pernyataan resmi dalam Forum Acuan Global mengenai Pengurangan Risiko Bencana atau "Global Platform on Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2019".

0 comments

    Leave a Reply