October 3, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

KAI Commuter Siapkan Layanan Antar Kota Hadapi Lebaran 2024

IVOOX.id - KAI Commuter sebagai operator kereta api komuter di Indonesia, telah mengumumkan kesiapannya dalam mendukung kelancaran Angkutan Lebaran tahun ini.

Anne Purba, Corporate Secretary KAI Commuter, menyatakan komitmen perusahaan untuk menyediakan layanan yang baik kepada pemudik lokal yang menggunakan Commuter Line.

Ia mengungkapkan, "KAI Commuter telah melakukan persiapan-persiapan untuk pelayanan kepada pemudik lokal yang menggunakan transportasi Commuter line." Ucapnya dalam keterangan resmi yang diterima IVOOX pada Jumat (22/3/2024).

Persiapan tersebut meliputi pengembangan sistem integrasi, penambahan layanan petugas dan pengamanan, fasilitas stasiun, serta penambahan perjalanan Commuter Line di beberapa rute.

Dalam rangka menjaga keselamatan dan kenyamanan pengguna, KAI Commuter juga bekerjasama dengan TNI-Polri untuk menambah personilnya selama masa Angkutan Lebaran 2024. "KAI Commuter juga mengantisipasi tindak kejahatan yang terjadi di area stasiun maupun di dalam perjalanan commuter line," terang Anne.

Selain itu, KAI Commuter juga akan mendekorasi 10 stasiun dengan tema Idul Fitri di wilayah Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya.

Fasilitas-fasilitas seperti musala dan air minum gratis juga akan ditambahkan atau diperbarui di beberapa stasiun.

Selama bulan Maret 2024, KAI Commuter mencatat volume pengguna Commuter Line yang signifikan di berbagai wilayah, menunjukkan tingginya minat masyarakat terhadap layanan tersebut.

Selanjutnya Anne mengajak masyarakat untuk menggunakan angkutan publik, khususnya commuter line, sebagai sarana untuk bersilaturahmi ataupun berwisata selama libur Lebaran. "Mari jadikan mudik kali ini lebih bermakna dengan menggunakan angkutan publik," ujarnya.


0 comments

    Leave a Reply