April 19, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Jokowi: Jangan Sampai Tak Sapa Tetangga Hanya Karena Pilpres...

IVOOX.id, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengingatkan seluruh bangsa untuk tetap rukun dan bersatu, jangan hanya karena beda pilihan di pilkada atau pilpres, sampai tak saling sapa antar-tetangga atau teman.

Hal itu disampaikan Jokowi saat membuka Pendidikan Kader Ulama (PKU) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bogor Angkatan XII Tahun 2018 di Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Rabu (8/8).

Dalam pidatonya, Kepala Negara mengingatkan bahwa Indonesia sebagai negara besar dan sebagai negara muslim terbesar di dunia harus selalu menjaga kerukunan. "Jangan sampai karena Pilpres, Pilkada, yang setiap lima tahun, kita jadi retak, tidak rukun, ini kekeliruan yang harus kita luruskan. Jangan sampai, sekali lagi kita ini retak, menjadi tidak saling sapa antar tetangga, teman karena pilkada dan Pilpres. Salah besar," papar Jokowi, seraya berharap masyarakat memilih yang terbaik, dan setelah selesai rukun kembali.

Untuk itu, Presiden meminta kepada para ulama menyampaikan pesan damain kepada masyarakat secara terus menerus.

"Saya titip kader ulama yang dikembangkan adalah berprasangka baik, berpikir penuh kecintaan, jangan sampai mencela, saling menjelekkan," katanya, dikutip Antara.

0 comments

    Leave a Reply