JISDOR Tempatkan Rupiah di Rp14.038/Dolar, Menguat 125 Poin
IVOOX.id, Jakarta - Data yang diterbitkan Bank Indonesia menempatkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, Senin (28/1), di posisi Rp14.038 per dolar AS atau menguat 125 poin atau 0,99% dari posisi Rp14.163 pada Jumat (25/1) pekan lalu.
Sementara itu di pasar spot, berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah terpantau masih menguat 55 poin atau 0,39% ke level Rp14.038 per dolar AS pada pukul 09.30 WIB. Sepanjang perdagangan pagi ini, rupiah bergerak di kisaran Rp14.032-Rp14.040 per dolar AS.
Pada perdagangan Jumat (25/1), nilai tukar rupiah ditutup menguat 77 poin atau 0,54% di posisi Rp14.093 per dolar AS.
Sementara itu, pergerakan indeks dolar Amerika Serikat (AS) yang mengukur kekuatan mata uang dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama dunia, terpantau melemah 0,032 poin atau 0,03% ke level 95,762 pada pukul 10.16 WIB.
Baca juga: Manufaktur Asia Melambat
Sebelumnya, indeks dolar AS dibuka turun tipis 0,01% atau 0,006 poin ke level 95,788, setelah pada akhir perdagangan Jumat pekan lalu ditutup melemah 0,84% atau 0,807 poin di posisi 95,794.
Ekonom Samuel Sekuritas, Ahmad Mikail memprediksi nilai tukar rupiah akan bergerak menguat pada Senin ini, memanfaatkan pelemahan mata uang dolar AS.
"Dolar melemah disebabkan ekspektasi investor yang meyakini bahwa The Fed tidak akan menaikkan tingkat suku bunga di Januari dan masih akan mengeluarkan pernyataan yang cukup 'dovish' terhadap prospek kenaikan tingkat suku bunga AS tahun ini," ujar Ahmad di Jakarta, dikutip Antara.
Dolar AS diperkirakan melemah terhadap hampir seluruh mata uang utama dunia setelah menguat hampir tiga minggu berturut-turut. Ekspektasi akan ditahannya Fed Fund Rate dinilai akan membantu positifnya kinerja bursa saham AS.
"Kenaikan bursa saham AS serta melemahnya dolar diperkirakan akan mendorong arus modal masuk ke pasar saham dan obligasi Indonesia dan membantu penguatan rupiah," katanya.
Ia memproyeksikan nilai tukar rupiah pada Senin ini, akan menguat ke level Rp14.000 hingga Rp14.090 per dolar AS.
0 comments