April 30, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Jepang Taklukkan Kyrgystan 4-0 di Laga Uji Coba

 

IVOOX.id, Tokyo - Sebuah gol yang merupakan debut pemain belakang Ryosuke Yamanaka ikut mengantar kemenangan 4-0 Jepang atas Kyrgystan pada laga pemanasan terakhir di Toyota City, Selasa (20/11).

Pertandingan tersebut merupakan laga persahabatan terakhir bagi tim asuhan Hajime Moriyasu sebelum mereka bertolak ke Uni Emirat Arab menghadapi Piala Asia pada Januari 2019.

Dengan kemenangan itu, tim berjuluk Blue Samurai itu tidak terkalahkan dalam lima pertandingan dan sebelumnya menahan imbang Venezuela 1-1.

Moriyasu dalam pertandingan itu memberikan kepercayaan kepada pemain belakang Yokohama F Marinos, Yamanaka untuk melakukan debutnya bersama tim nasional dan Yamanaka membayar kepercayaan pelatih itu dengan mencetak gol pembuka ketika pertandingan baru berlangsung kurang dari dua menit.

Jepang yang sangat dominan dan selalu mengancam saat menguasai bola, menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui tendangan bebas Genki Haraguchi yang gagal ditepis kiper Kyrgystan, Pavel Matiash pada menit ke-19.

Pada babak kedua, pelatih Moriyasu memasukkan penyerang utama yang sebelumnya menjadi pemain pengganti, membuat Jepang semakin perkasa dan sulit dibendung lawan.

Pada menit ke-72, penyerang asal klub Werder Bremen, Yuya Osako, yang sudah 37 kali membela tim nasional dan merupakan pemain berpengalaman, tidak menemui kesulitan untuk menaklukkan kiper Matiash, sehingga memperbesar keunggulan tuan rumah menjadi 3-0.

Hanya berselang satu menit kemudian, dua pasangan pemain pengganti Shoya Nakajima melengkapi kemenangan 4-0 Jepang atas Kyrgystan.

Nakajima merupakan pemain paling menonjol dalam barisan menyerang Jepang dibawah pelatih Moriyasu, yang dipercaya menangani Blue Samurai usai Piala Dunia 2018 di Rusia.

Dalam lima pertandingan terakhir, Jepang sudah mencetak 15 gol dan akan bertolak ke UEA pada awal Januari mendatang dengan penuh percaya diri untuk mencapai target juara Asia untuk kelima kalinya. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply