April 29, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Inilah Kesenian Daerah Yang Akan Tampil Saat Upacara HUT RI Di Istana Negara

IVOOX.id, Papua – Kesenian Musik Bambu (KMB) ‘Kamen Berok’ dijadwalkan tampil sebelum upacara penurunan bendera pada tanggal 17 Agustus 2018 di Istana Negara, Jakarta.


Untuk kepentingan tersebut, TNI AU menyiapkan tiga pesawat Hercules  untuk transportasi tim kesenian musik bambu yang berjumlah 200 orang dari Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua.


KMB  ‘Kamen Berok’ akan menampilkan musik bambu berkolaborasi dengan alat musik tradisional seperti tifa, ukulele, stem bass dan lainnya mengiring lagu nasional dan lagu daerah yang dinyanyikan dengan gerak tari.


Selain dukungan pesawat, TNI juga menyiapkan tiga lokasi penginapan selama berada di ibukota, yaitu di Mess Atlit Mabes TNI Cilangkap, Mess Rindam Kodam Jaya dan Mess Paskhas Lubang Buaya .


Dukungan tersebut merupakan bentuk apresiasi  yang tinggi dari TNI terhadap budaya dan kearifan lokal masyarakat Biak dan Papua pada umumnya. (Adhi Teguh)

0 comments

    Leave a Reply