October 2, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Gubernur Ganjar: Perjuangan Jurnalistik Harus Terus Menyala

IVOOX.id, Kendal - Perjuangan jurnalistik harus terus menyala. Sebab, jurnalistik merupakan salah satu tiang demokrasi, juga sebagai salah satu penjaga kemanusiaan.

Hal itu disampaikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada peringatan Hari Pers Nasional Tingkat Jawa Tengah, di Pendapa Tumenggung Bahurekso, Sabtu (19/2/2022). Menurutnya, tugas para jurnalis semakin berat, karena berdampingan dengan citizen journalism.

“Sekalinya ada miskomunikasi, pastinya teman-teman menyampaikan informasi tersebut dengan tangkapan publik yang berbeda-beda, maka efeknya sangat besar,” ujar gubernur.

Untuk itu, sebagai sumber informasi, para jurnalis dituntut mengetahui segala sesuatu lebih mendalam lagi dan mesti disampaikan dengan benar.

Disampaikan, dirinya sepakat dengan istilah ‘Wartawan Ratu Dunia’. Sebab, jika wartawan memuji, dunia ikut memuji, dan jika wartawan mencaci, dunia ikut membenci.

“Contoh kejadian sudah sangat banyak betapa besarnya pengaruh berita yang berikan kepada publik,” ujarnya.

Dicontohkan, kejadian terbaru dan besar yakni terkait persoalan di Desa Wadas, Kabupaten Purworejo. Hampir semua media menyorot ke sana, baik cetak, online, televisi, maupun media sosial. Dari situlah seluruh mata dari penjuru tanah air bisa memandang kondisi Desa Wadas.

“Namun, sampai sekarang saya belum menemukan media yang mengungkap secara detail persoalan yang terjadi di Desa Wadas. Ya mungkin apakah saya kurang membaca atau karena itu kurang menarik dibandingkan dengan berita beberapa aktivis dan warga yang diamankan kemarin, atau seberapa keras secara visual yang kelihatan suasana yang tidak enak,” tutur Ganjar.

Karenanya, lanjut Ganjar, semua informasi itu harus disampaikan secara rasional dan benar. Karena, jika ada satu saja ketidakjujuran dalam penyampaian informasi itu, dampaknya sangat besar.

0 comments

    Leave a Reply