April 25, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Galau Tinggalkan Kucing Kesayangan Saat Mudik, Ini Tipsnya !

IVOOX.id, Jakarta - Semua sudah siap untuk mudik. Tapi galau teringat wajah kucing kesayangan di rumah. perhatikan tips berikut.

Dikutip dari meongers.com, ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh para pecinta kucing saat meninggalkan hewan peliharaan lucu ini di rumash saat mudik.

Buat Score Card

Ini menjadi kunci kesuksesannya. Semua hal terkait kebutuhan si binatang manja ini harus kita list, semua pihak yang terlibat harus dimasukan kedalam list. Periksa berkali-kali aga tidak ada yang terlewat. Berkonsultasi dengan yang sudah berpengalaman akan lebih baik.

Berbaiklah Dengan Tetangga

Jangan lupa ! tetangga dapat menjadi informan utama kita saat jauh dari peliharaan kesayangan. Tetangga juga akan menjadi peringatan dini kita jika terjadi sesuatu yang mendesak. Jadi berbaiklah dengan tetangga dan jangan lupa bawakan buah tangan mudik anda.

Pemberdayaan Satuan Keamanan

Berdayakan Pak Satpam ! Demi tugasnya pak satpam untuk perumahan atau Hansip untuk perkampungan rela berkorban menjaga rumah warga yang sedang merayakan hari raya. Tugas tambahan dengan pengasilan tambahan akan membahagiakan mereka. Jelaskan secara detail tugasnya, jangan lupa catat nomor teleponya, yang paling penting beri tips yang banyak !

Tutup Semua Pintu dan Lubang yang Bisa Menjadi Akses Keluar Masuk

Ini hanya berlaku kalau kamu dan sekeluarga mudiknya cuma 1 sampai 2 hari saja ya. Lebih dari itu tolong jangan dilakukan. Jika kucingmu biasa keluar rumah pada hari normal. Sebaiknya ketika kamu mudik dia dimasukan didalam rumah untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Siapkan Yang Serba Auto! 

Teknologi perhewanan juga berkembang pesat. Tempat makanan untuk kucing punsekarang sudah ada yang auto. Kita hanya perlu mengotrol isinya apakah masih ada atu sudah habis. Bapak kemanan akan difungsikan utuk mengontrol ini.

Tebar Makanan Ringan 

Bukan cuma kamu yang senang ngemil ! Kucing pun suka ngemil. Coba tebar snack untuk kucing anda. Hal ini akan membuat kucing anda tenang saat ditinggal mudik.

Tinggalkan Baju Kamu Yang Barusan Dipakai

Ini akan membantu mengurangi rindunya kepada kamu. Bau badan mu akan membuat kucing peliharaan merasa nyaman karena merasakan kehadiran mu. hal yang nyeleneh, tapi ini cukup efektif untuk kucing mu tidak meninggalkan rumah terlalu jauh.

Litterbox Harus Dalam Keadan Empty Tank

Pasirnya kamu mesti sediakan yang berkualitas lho ya, soalnya ini berpengaruh pada aroma yang akan ditimbulkan pada ruangan yang tertutup selama beberapa hari. Psiapkan beberapa tempat, sehingga bau ruangan akan tetap terjaga.

Atur Pencahayaan Dan Suhu Ruangan Sama Seperti Keadaan Normal

Kalau lampu itu kan sudah standar manusia, tapi jangan meremehkan kucing, lampunya digelapkan lho ya , Kucing juga punya perasaan , dia tidak suka ruangan gelap meski dia punya kumis dan penglihatan yang tajam.

Kalau Masih Galau, Titipkan Saja Ke Penitipan Hewan

Ini adalah senjata terakhir dan teraman. Titipkan ke tempat penitipan hewan, kucing anda akan terjaga dan terawasi dengan aman. Tapi jangan lupa siapkan dana lebih untuk ini.

0 comments

    Leave a Reply