April 20, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Dybala Bersinar di Kala Ronaldo Absen

 

IVOOX.id, Turin - Paulo Dybala mencetak hattrick saat Juventus mengabaikan absennya Cristiano Ronaldo untuk merebut kemenangan 3-0 di Liga Champions atas Young Boys. Hasil pertandingan yang berlangsung Rabu (3/10) dini hari WIB itu membawa Juventus ke puncak Grup H unggul di atas Manchester United (MU) yang bermain imbang tanpa gol kontra Valencia.

Ronaldo yang menjalani larangan bertanding menonton dari tribun setelah kartu merahnya saat tim asal Italia menang 2-0 atas Valencia. Tapi Dybala, yang perannya menjadi bayangan sejak kedatangan Ronaldo dari Real Madrid, tampil mengesankan dalam penampilan pertamanya di kompetisi Eropa musim ini. Dia mencetak gol lewat, tendangan voli menyambut umpan panjang Leonardo Bonucci di menit kelima.  Dia menggandakan  keunggulan pada menit ke-33 dan mencetak hattrick pada menit ke-69.

“Saya ingin memiliki permainan seperti ini,” ujar Dybala yang berusia 24 tahun. “Jelas, seorang pemain selalu ingin bermain. Musim lalu saya memiliki kebalikannya, ditinggalkan membuat saya bekerja lebih keras dan kembali ke bentuk semula, jadi saya mengambil keuntungan penuh dari itu sekarang,” sambungnya.

Hasil itu juga membuat Juventus mengkonfirmasi catatan 100 persen mereka setelah sembilan pertandingan musim ini, tujuh pertandingan liga dan dua di Liga Champions. “Kami tanpa Cristiano, dan kadang-kadang lebih mudah dengan dia di samping kami, tetapi kami harus menjadi tim yang hebat dengan dan tanpa dia,” jelas Dybala.

Juventus memiliki enam poin dari dua pertandingan dengan MU memiliki empat dan Valencia  mengoleksi satu poin. “Kebobolan setelah lima menit membuat segalanya semakin sulit,” ujar pelatih klub asal Swiss, Gerardo Seoane. “Ini pertandingan sulit bagi kami. Kami melihat perbedaan antara kedua tim,” sambungnya. (luthfi ardi)

 

0 comments

    Leave a Reply