May 19, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Dovizioso Sebut Balapan di Buriram Agresif, Tapi Aman

 

IVOOX.id, Buriram – Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, mengakui keunggulan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dalam duel keduanya di Sirkuit Buriram, Thailand, Minggu (7/10) kemarin. Dovizioso pun memuji Marquez yang membalap dengan tidak membahayakan pembalap lain, kendati terlibat duel sengit.

Pada balapan di Buriram International Circuit, kemarin, duel benar-benar panas hingga akhir balapan. Setelah Dovizioso memimpin race sejak lap ke-11, Marquez tiba-tiba baru menyerang di lima lap terakhir.

Pertarungan seru antara keduanya pun tak terhindarkan. Dovizioso dan Marquez salip-menyalip di mana momen terpanas ada di tikungan terakhir ketika Dovizioso coba menyalip, sebelum Marquez mampu finis pertama. Dovizioso pun harus puas finis posisi kedua. Dengan sportif Dovizioso pun memberi selamat atas kemenangan Marquez yang diraih lewat pertarungan yang sportif dan seru tersebut.

“Ini tidak mudah karena kami sudah mencapai batas masing-masing dan sangat mudah membuat kesalahan atau lebih agresif dari yang seharusnya," ujar Dovizioso seperti dikutip Crash.

“Selama berkarier, saya selalu mencoba tampil agresif seperti itu dan itu bisa terjadi dengan Marca dan hampir seluruh pebalap, karena saya bukan pebalap yang suka atau ingin mencari masalah. Ya, saya bisa agresif tapi tidak berlebihan dan itu bagus di balapan seperti ini; banyak salip-menyalip tapi tetap main aman. Saya senang kami terus seperti ini," ulasnya. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply