October 11, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

BPH Migas Sumbang PNBP Rp1,3 triliun ke Kas Negara

IVOOX.id - Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) pada 2023 disebut menyumbang Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) melebihi target.  PNBP BPH Migas pada tahun 2023 mencapai Rp1,393 triliun.

Kepala BPH Migas Erika Retnowati mengatakan target PNBP pada tahun ini sebelumnya ditargetkan Rp864,42 miliar.

"Penerimaan PNBP Migas yang berasal dari iuran badan usaha mencapai 161,26% dari target tahun 2023," ujar Erika saat konferensi pers capaian kinerja BPH Migas di Bogor, Sabtu (30/12/2023).

Di samping itu menurut Erika tren capaian PNBP BPH Migas terus positif dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Erika mencontohkan pada tahun 2021 PNBP BPH Migas hanya mencapai Rp1,1 triliun. Sementara pada 2022 capaian PNBP sebesar Rp1,309 triliun.

Lebih lanjut Erika menerangkan mengenai realisasi anggaran BPH Migas tahun 2023. Menurutnya serapan anggaran di tahun ini sudah mencapai sebesar 99,51%. 

"Realisasi anggaran BPH Migas tahun 2023 sebesar Rp229,8 miliar, atau mencatatkan persentase sebesar 99,51% dari pagu anggaran Rp230,92 miliar," katanya.

Erika menyebutkan bahwa BPH Migas telah berupaya untuk mencatatkan realisasi tersebut melalui berbagai upaya dan tetap memerhatikan akuntabilitas pengelolaan anggaran.

"Antara lain melalui percepatan pelaksanaan tender, akselerasi penyelesaian dokumen pertanggungjawaban dinas, serta monitoring dan evaluasi berkala pelaksanaan anggaran BPH Migas," ujarnya.

0 comments

    Leave a Reply