April 29, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Bank Banten Sasar PNS dan UMKM

iVooxid, Serang - Bank Pembangunan Daerah (BPD) Banten yang diluncurkan bertepatan dengan HUT Banten ke-16 di Banten Lama Kota Serang, siap menyasar para nasabah khususnya Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan sektor Usaha Kecil dan Menengah (UMKM).

"Tahap pertama ini kita siap mengelola APBD Banten sebesar Rp9,3 triliun, APBD delapan kabupaten/kota sekitar Rp26 triliun, kemudian PNS dan UMKM sebagai calon nasabah," kata Direktur Utama Bank Banten Heru Sukanto di Serang, Selasa (4/10/2016).

Ia mengatakan, Bank Banten yang merupakan hasil dari akuisisi dari Bank Pundi saat ini memiliki 145 kantor cabang di seluruh Indonesia dengan 10 kantor berada di wilayah Banten yaitu Kantor Cabang (KC) Serang, Ciputat, Ciledug, Tangerang, Cimone, Kota Bumi, Balaraja, Cilegon, Rangkasbitung dan KC Pandeglang.

"Di Banten banyak industri manufaktur dan potensi pariwisata luas, ada Bandara Internasional Soekarno Hatta, oleh karena itu melaui Bank Banten, Banten harus terbang mengejar ketertinggalan, ini perlu diwujudkan dengan SDM profesional," kata Heru.

Sementara itu Direktur Bank Banten Fahmi Bagus Mahesa mengatakan sudah melakukan kerjasama dengan sejumlah pihak yang mempunyai perhatian terhadap pembinaan UMKM untuk memberikan penguatan modal, pembinaan hingga pemasaran produknya.

"Nasabah kami saat ini sekitar 60 ribu, sebagian besar UMKM. Fokus kami ke depan juga tetap UMKM sesuai dengan tujuan pendirian bank Banten," kata Fahmi.

Selain itu, Bank Banten juga sudah membuka unit usaha syariah untuk memberikan pelayanan bagi masyarakat Banten yang lebih menginginkan pengelolaan keuangan melalui sistem syariah.

"Soal kinerja memang kami belum maksimal karena masih konsolidasi menuju akuisisi yang utuh dan final," katanya.

Sementara itu Komisaris Bank Banten Asmudji HW mengatakan, menyangkut semua PNS di Banten yang saat ini berjumlah sekitar 4.300 orang sudah disiapkan untuk rekening dan ATM-nya. Dan secara simbolis rekening dan ATM tersebut diserahkan kepada Gubernur, Sekda Banten dan para Kepala SKPD di Provinsi Banten.

"Saat ini memang bank Banten masih butuh payung hukum berupa Keputusan Gubernur untuk menetapkan Bank Banten sebagai bank yang ditugaskan sebagai kas daerah. Mudah-mudahan nanti pada APBD 2017 sudah ada regulasinya," kata Asmudji. (ant)

0 comments

    Leave a Reply