Badai Mematikan di India Menewaskan Hampir 150 orang
IVOOX.id - Serangkaian badai mematikan yang menghantam India beberapa hari teakhir telah menewaskan 143 orang, pemerintah memperingatkan jumlah korban bisa meningkat jika cuaca ekstrim terus terjadi.
Badai debu yang mematikan menewaskan 121 orang di Uttar Pradesh, Rajasthan, Uttarakhand dan Punjab, sementara badai listrik, di mana petir menyambar sebanyak kurang lebih 40.000 kali, menyebabkan 21 orang tewas di selatan negara itu.
Ribuan orang di Uttar Pradesh dan Rajasthan kehilangan tempat tinggal akibat badai dengan kecepatan 130 kilometer (80 mil) per jam.
Sebanyak 76 orang tewas di Uttar Pradesh, provinsi terpadat di India, kata departemen manajemen bencana negara bagian, dengan distrik Agra salah satu daerah yang terkena paling parah, dengan sedikitnya 43 orang tewas.
"Kami tidak bisa tidur dan khawatir jika badai menghantam lagi. Kami mengambil tindakan pencegahan dan mengamankan segalanya tetapi tidak ada yang bisa tahan terhadap kemarahan alam," penduduk Agra berusia 40 tahun Munna Lal Jha seperti dilansi dari AFP.
Duapuluh empat orang tewas di satu desa di Kheragarh, dekat Agra, media setempat melaporkan.
Tiga puluh sembilan kematian dilaporkan di negara bagian gurun di Rajasthan, yang terkena angin lebih dari 100 kilometer per jam, menghancurkan rumah-rumah, merobek jaringan listrik, dan mencabut pohon.
Departemen Meteorologi India telah memperingatkan kemungkinan akan ada lebih banyak badai di wilayah yang lebih luas.
Badai dan sambaran petir menewaskan ribuan orang setiap tahun di India tetapi ini adalah salah satu badai paling parah dalam beberapa dekade terakhir.
Kepala departemen manajemen bencana negara bagian Telangana, R V Chandravadan, mengatakan cuaca tidak stabil juga akan berlanjut di wilayah selatan.
Tujuh orang tewas pada Kamis dalam serangan ringan dan angin kencang, yang merobohkan tembok dan merobohkan pohon di negara bagian itu.
"Kami memiliki peringatan cuaca serupa selama dua hari ke depan," kata Chandravadan.
14 orang lainnya tewas di Andhra Pradesh, yang terkena lebih dari 41.000 kilat petir.
0 comments