May 3, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Arkeolog Mesir Temukan 40 Mumi Kuno

IVOOX.id, Mesir -- Usia mereka lebih dari 2 ribu tahun namun tetap dalam kondisi bagus. Pemerintah Mesir, Sabtu (2/2), mengungkapkan keberadaan lebih dari 40 mumi yang berasal dari era Ptolemaic di sebuah lokasi di negara tersebut.


Mereka harus menuruni tangga dan melewati sebuah ruang bawah tanah di bawah Tunah Al-Gabal yang terletak 260 kilometer di selatan Kairo untuk melihat mumi-mumi tersebut.


Arkeolog Rami Rasmi mengatakan sebanyak 12 anak-anak dan enam binatangan berada di antara lebih dari 40 mumi itu sementara sisanya adalah laki-laki dan perempuan dewasa.


Mumi-mumi itu ditemukan terbaring di lantai atau di dalam peti tanah liat yang terbuka di dalam sebuah ruang di Minya.


Meski mumifikasi mayoritas diasosiasikan dengan Mesir kuno, praktik itu terus dilanjutkan di kerajaan yang didirikan oleh Ptolemy, penerus dari Alexander the Great, yang berlangsung antara 323 BC hingga 30 BC.


Makam Minya yang ditemukan dalam ekskavasi pada Februari tahun lalu merupakan komplek pemakaman yang diduga milik sebuah keluarga kelas menengah.


Arkeolog Mohamed Ragab mengatakan dua kuburan ditemukan di kedalaman sembilan meter dan memiliki lebih dari enam ruangan.


Ditemukannya mumi hewan peliharaan, mayoritas anjing, menunjukkan pentingnya mereka bagi pemiliknya.


"Binatang-binatang ini sangat disayangi oleh pemilik mereka sehingga mereka dimakamkan bersama di makam mereka," ujar Ragab.


Pecahan tembikar dan sobekan papirus yang ditemukan di lokasi membantu para peneliti menentukan umur kuburan itu.  (Adhi Teguh)

0 comments

    Leave a Reply