April 24, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Antam Targetkan Produksi Emas Dari Pongkor dan Cibaliung 2.201 Kg

IVOOX.id, Jakarta - PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), atau Antam, menargetkan produksi emas dari tambang emas Pongkor dan Cibaliung sebanyak 2.201 kilogram (kg) pada 2018. Sementara itu, volume penjualan emas tahun ini ditargetkan mencapai 24.000 kg. 

“Jika dibandingkan dengan realisasi volume penjualan emas 2017 yang belum diaudit sebanyak 13.202 kg, maka volume penjualan emas perseroan ditargetkan tumbuh signifikan sekitar 81%,” ujar Arie Prabowo Ariotedjo, Direktur Utama ANTM, di Jakarta, Jumat (09/03/18).

Arie mengemukakan, lonjakan tajam target volume produksi emas tersebut seiring dengan ekspektasi peningkatan jangkauan pemasaran produk logam mulia Antam, baik untuk pasar domestik maupun ekspor.

Di samping emas, demikian Arie, volume produksi nikel Antam pada 2018 diproyeksikan mencapai 26.000 ton dalam bentuk feronikel. Itu lebih tinggi 19% dibandingkan dengan realisasi volume produksi pada 2017 yang belum diaudit sebanyak 21.762 ton.

“Peningkatan target volume produksi nikel tersebut sejalan dengan strategi perseroan untuk mendorong peningkatan utilisasi operasional pabrik feronikel di Pomalaa secara bertahap hingga mencapai kapasitas terpasangnya sebesar 27.000 ton,” papar Arie.

Arie juga menargetkan volume produksi bijih nikel Antam sebanyak 20,55 wet metric ton (wmt) pada 2018. Sekitar 9,3 juta wet metric ton (wmt) bijih nikel itu ditargetkan akan dijual ke pasar domestik dan ekspor.

“Target tersebut jauh lebih tinggi sekitar 228% dibandingkan dengan realisasi volume penjualan bijih nikel perseroan yang belum diaudit pada 2017 sebanyak 2,83 wmt,” imbuh Arie.

Arie mengungkapkan, sisanya sekitar 11,25 juta wmt bijih nikel perseroan pada tahun ini akan dikonsumsi sebagai bahan baku untuk memproduksi feronikel. [abr]

0 comments

    Leave a Reply