May 6, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

14 Tahun Tewasnya Munir, Tagar #MenolakLupa Naik Menjadi Trending Twitter

IVOOX.id, Jakarta - Munir Said Thalib, salah satu sosok yang selalu memperjuangkan hak-hak asasi manusia mungkin telah meninggalkan kita tepat 14 tahun yang lalu, namun Munir-Munir lain terus bermunculan, tagar #MenolakLupa pun menghiasi timeline Twitter saat ini.

Kabar duka terdengar tepatnya pada 7 september 2004, ketika Munir yang menaiki pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA-974 tewas karena diracun di pesawat saat perjalanan menuju Amsterdam.

Munir ingin melanjutkan pendidikannya di negeri kincir angin tersebut, namun takdur berkata lain.

Pendiri Kontras tersebut diketahui tewas tiga jam sebelum sampai di Amsterdam, Belanda.

Kemudian Institut Forensik Belanda (NFI) mengatakan bahwa Munir meninggal karena racun arsenik dalam jumlah yang fatal, beberapa orang pun langsung dikatikan oleh kematian pejuang HAM tersebut.

pada 18 Maret 2005, Markas Besar Polri telah menetapkan seorang pilot senior Garuda Indonesia yang bernama Pollycarpus Budihari Priyantomenjadi tersangka.

Pollycarpus terbukti melakukan pembunuhan berencana, Jaksa menuntut dengan hukuman penjara seumur hidup namun majelis hakim memutuskan selama 14 tahun. Lalu pada Kamis (29/08/2018) Pollycarpus telah bebas murni.

Setelah 14 tahun kepergiannya tagar #MenolakLupa pun menjadi trending di Twitter.

Para netizen terus berharap pemerintah bisa menyelesaikan kasus Munir, rezim demi rezim berganti dan berjanji untuk mengusut tuntas kasus ini namun belum ada hasil yang memuaskan.

Bahkan janji untuk mengusut kematian Munir pun selalu dijadikan bahan kampanye, tidak ada kemajuan yang penting bagi kasus tersebut.

Beberapa netizen pun turut meramaikan tagar #MenolakLupa

"14 tahun sudah, kebenaran di paksa mati, kemunafikan jadi hobi, korupsi jadi makanan sehari-hari, tenang di sana pak #menolaklupa#HAM#munir", ujar akun @andisepri_

"Meski racun-racunmu menjalar di jalan-jalan darahku tak akan sanggup membunuh kejujuran, juga keberanian. -Munir Said Thalib #MenolakLupa", tulis akun @DanizaenalA

"selama dalang pembunuhan munir belum terungkap, kita belum benar-benar merdeka menyampaikan pendapat. negara gagal menciptakan rasa aman bagi orang-orang yang ingin bersuara, utamanya tentang kebenaran. #MenolakLupa#14thMunir, ujar akun @rsetyawn_

Munir tidak mati, ia mewariskan api semangat sehingga melahirkan Munir lainnya.

0 comments

    Leave a Reply